• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Kamis, 25 April 2024

Banten Raya

Bahas Penguatan Ekomoni Syariah Koperasi, LBMNU Tangerang Gelar Bahtsul Masail Pertama

Bahas Penguatan Ekomoni Syariah Koperasi, LBMNU Tangerang Gelar Bahtsul Masail Pertama
Peserta Bahtdul Masaail Pertama LBM PCNU Kabupaten Tangerang (Foto: Arfan)
Peserta Bahtdul Masaail Pertama LBM PCNU Kabupaten Tangerang (Foto: Arfan)

Kabupaten Tangerang, NU Online Banten

Pengurus Cabang Lembaga Bahtsul Masail (LBM) Nahdlatul Ulama (NU) Kabupaten Tangerang mengadakan pertemuan untuk membahas penguatan ekonomi syariah koperasi yang dimiliki LBMNU Kabupaten Tangerang.

 

Acara tersebut digelar di di Pondok Pesantren Nur Antika, Tiga Raksa, Kabupaten Tangerang, pada Jumat (2/4). Bahtsul masail itu dihadiri Rais Syuriah Kabupaten Tangerang KH Hasun Ma'ruf, Ketua PCNU Kabupaten Tangerang KH Encep Subandi, Ketua Lakpesdam NU Kabupaten Tangerang Bashori, dan perwakilan dari MWCNU se-Kabupaten Tangerang. 

 

“Acara bahtsul masail ini pertama kali diadakan secara tatap muka setelah melakukan rapat kerja pada tahun kemarin. Kami sudah merencanakan akan mengadakan bahtsul masail tiga hingga lima kali dalam setahun,” ungkap Ketua LBMNU Kabupaten Tangerang Ahmad Irsyad Al Faruq. 

 

“Karena pandemi Covid-19, NU di tingkat pusat sampai ranting mengikuti arahan pemerintah dan tidak dianjurkan untuk melakukan kegiatan yang mengumpulkan massa. Akhirnya, pengajian bahtsul masail diadakan secara daring di media sosial,” imbuh Gus Irsyad.

 

Namun pada tahun ini, bahtsul masail diadakan secara tatap muka dengan mengundang para kiai, ustadz, perwakilan MWCNU dan beberapa lembaga untuk berkumpul di Pondok Pesantren Nur Antika untuk membahas permasalahan aktual terkini.

 

“Semoga dengan diadakannya bahtsul masail ini, menjadi bermanfaat. Khususnya warga NU Kabupaten Tangerang,” harap Gus Irsyad.

 

Agenda bahtsul masail tersebut mengusung tema Memperkuat Ekonomi Syariah Koperasi. Tujuannya agar memperhatikan masalah syariat terkait. Sebab, disampaikan bahwa saat ini PCNU Kabupaten Tangerang mempunyai bernama Koperasi Lintang Songo. 

 

“Koperasi ini hasil gagasan LPNU (Lembaga Perekonomian Nahdlatul Ulama) Kabupaten Tangerang. Untuk menyinergikan dan memperkuat ekonomi syariah dalam koperasi maka LBMNU berinisiatif membahasnya,” tutur Gus Irsyad. 

 

Agenda bahtsul masail yang digelar LBMNU Kabupaten Tangerang ini diapresiasi oleh Ketua PCNU Kabupaten Tangerang KH Encep Subandi. Sebab tentu saja pembahasan yang diambil karena berkenaan dengan penguatan ekonomi syariah yang ada di Kabupaten Tangerang.

 

“Saya berharap, semua kegiatan dapat bersinergi satu sama lain dan semua pengurus solid untuk NU Kabupaten Tangerang,” pungkasnya.

 

Pewarta: Arfan Effendi
Editor: Aru Lego Triono
 


Editor:

Banten Raya Terbaru