• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Jumat, 3 Mei 2024

Banten Raya

Dai Kamtibmas Polres Tangsel yang Umrah Telah Mendarat di Tanah Air

Dai Kamtibmas Polres Tangsel yang Umrah Telah Mendarat di Tanah Air
Dai Kamtibmas yang juga Sekretaris PCNU Tangsel (dua dari kanan) sudah mendarat di Tanah Air setelah menunaikan umrah. (Foto: Dok Polres Tangsel)
Dai Kamtibmas yang juga Sekretaris PCNU Tangsel (dua dari kanan) sudah mendarat di Tanah Air setelah menunaikan umrah. (Foto: Dok Polres Tangsel)

Tangerang Selatan, NU Online Banten
Dai Kamtibmas Polres Tangsel K. Himam Muzzahir telah sampai di Tangerang Selatan (Tangsel) dengan selamat usai menuaikan umrah. ’’Alhamdulillah Ustadz Himam sudah kembali ke Tanah Air,’’ ujar Kasipropam Polres Tangsel AKP Sukirno dalam WA-nya yang diterima NU Online Banten, Kamis (2/2/2023) pagi sembari menyertakan foto. Dijelaskan, sekretaris Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tangsel itu, mendarat Rabu (1/2/2023) malam.


Seperti diberitakan sebelumnya, tiket umrah alias umrah gratis diberikan oleh Polres Tangerang Selatan kepada Dai Kamtibmas Polres Tangsel K. Himam Muzzahir. Pemberian secara seremonial dilakukan langsung oleh Kapolres Tangsel AKBP Sarly Sollu saat apel pemberian penghargaan personel di lapangan apel Polres Tangsel, Selasa (10/1/2023) pagi.


Tak hanya Himam, yang mendapat tiket umrah lainnya adalah dua anggota Bhabinkamtibmas dan satu marbot Masjid Al-Aman Polres Tangsel. Kepada NU Online Banten, Himam mengatakan, Dai Kamtimbas dibentuk langsung oleh Polres Tangerang Selatan. ’’Ada surat keputusannya. Jadi langsung dibentuk oleh Polres Tangerang Selatan. Waktu itu oleh Kapolres AKBP Iman Imanuddin. Dai Kamtibmas ini sudah jalan kurang lebih 3 tahun,’’ ujarnya di Graha Aswaja NU Tangsel, Ciputat, Selasa (10/1/2023) malam. 


Himam tak dapat menyembunyikan rasa bahagia dan syukurnya. ’’Tentunya kami sangat bersyukur kepada Allah. Sangat mengapresiasi kepada Bapak Kapolres Tangerang Selatan yang sudah memberikan perhatian kepada Dai Kamtibmas mendapatkan hadiah ibadah umrah itu,’’ jelasnya.


Pemberian tiket umrah kepada Dai Kamtibmas sebagai wujud apresiasi atas peran aktif bersama sama menciptakan situasi Kamtibmas yang kondusif, khususnya di wilayah hukum Polres Tangerang Selatan.


Pewarta: Mutho Masyhadi


Banten Raya Terbaru