Banten Raya Pilkada 2024

Gelar Dzikir dan Doa Bersama, Ini Imbauan MUI Tangerang Selatan

Rabu, 27 November 2024 | 01:12 WIB

Gelar Dzikir dan Doa Bersama, Ini Imbauan MUI Tangerang Selatan

MUI Tangsel menggelar Dzikir dan Doa Bersama dalam Rangka Pilkada Kota Tangerang Selatan di Aula Gedung Kelembagaan/Kantor MUI Tangsel Jl Siliwangi No 2, Pamulang Barat, Pamulang, Tangsel, Selasa (26/11/2024) malam. (Foto: Dok MUI Tangsel)

Tangerang Selatan, NU Online Banten

Waktu pencoblosan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 tiba. Hari ini, Rabu (27/11/2024) pesta demokrasi ditabuh. ’’Malam ini (Selasa malam, Red) secara sederhana Majelis Ulama Indonesia (MUI) Tangerang Selatan (Tangsel) mengadakan dzikir dan doa bersama. Semoga membawa berkah. Semoga Pilkada Serentak 2024 lancar. Mudah-mudahan pilkada di Banten, diberikan aman dan damai,’’ ujar Ketua Umum MUI Tangsel KH M Saidih saat sambutan setelah Dzikir dan Doa Bersama dalam Rangka Pilkada Kota Tangerang Selatan di Aula Gedung Kelembagaan/Kantor MUI Tangsel Jl Siliwangi No 2, Pamulang Barat, Pamulang, Tangsel, Selasa (26/11/2024) malam.


Ditambahkan kiai yang usianya 80 tahun itu, dengan adanya dzikir dan doa bersama diharapkan diberi keluasan oleh Allah.’’Yang tidak mau dzikir akan diberikan kehidupan yang serba sempit. Punya uang sempit, apalagi tidak punya uang, tambah sempit. Semoga kita diberikan kehidupan yang jembar, luas. Punya duit (uang) senang, tidak punya duit juga senang (dengan ikhtiar mencari, Red),’’ katanya di hadapan puluhan hadirin pengurus MUI Tangsel.


Dia mengajak masyarakat untuk menggunakan hak pilihnya dengan baik. ’’Ikhtiar memilih pemimpin. Siapa yang terpilih nanti telah ditentukan Allah. Hendaknya diterima dengan ridha. Mudah-mudahan diberikan kehidupan jembar siapa pun nanti yang terpilih. Semoga Tangsel dan Banten 5 tahun mendatang menjadi baldatun thayyibatun warobbun ghafur,’’ harapnya pada dzikir dan doa bersama yang dipimpin oleh KH Hasan Mustofi tersebut.



Sedangkan Sekretaris Umum MUI Tangsel H Abdul Rojak menyampaikan, MUI Tangsel mengimbau kepada seluruh masyarakat Tangsel yang memiliki hak pilih untuk menggunakan hak pilihnya.’’Memilih calon pemimpin baik untuk gubernur dan wakil gubernur Banten maupun memilih wali kota dan wakil wali kota Tangsel sesuai dengan hati nurani dan keyakinannya,’’ katanya kepada NUOB.


MUI Tangsel, lanjutnya, juga mengingatkan agar masyarakat jangan mau dibeli baik dengan uang maupun iming iming lain. Selain itu, jangan sampai golput alias tidak mencoblos.’’Karena Fatwa MUI mengatakan golput itu haram. Di sampling itu, kepada masyarakat hendaknya menerima hasil pilkada dengan lapang dada dan terbuka. Niatkan dalam hati memilih pemimpin sebagai ibadah kepada Allah,’’ jelasnya.


Seperti diketahui, sebanyak 545 daerah menggelar pilkada serentak pada 27 November 2024. Jumlah tersebut terdiri atas 37 provinsi, 415 kabupaten, dan 93 kota. Komisi Pemilihan Umum (KPU) daerah masing-masing akan melaksanakan penghitungan dan rekapitulasi suara hingga pertengahan Desember 2024.


Presiden Prabowo Subianto menetapkan hari pemilihan kepala daerah serentak pada 27 November 2024 sebagai hari libur nasional. Prabowo mengesahkan libur pilkada melalui Keppres Nomor 33 Tahun 2024. (Mutho)