• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Selasa, 30 April 2024

Banten Raya

Lagi, Inspirasi dari Bocah yang Donasi untuk Graha Aswaja NU

Lagi, Inspirasi dari Bocah yang Donasi untuk Graha Aswaja NU
Muhammad Fawaz Haita menyerahkan uang koin sebagai kontribusi untuk pembangunan Graha Aswaja NU kepada Ketua PCNU Tangsel H Abdullah Mas’ud. (Foto: NU Online Banten/Ade Adiyansah)
Muhammad Fawaz Haita menyerahkan uang koin sebagai kontribusi untuk pembangunan Graha Aswaja NU kepada Ketua PCNU Tangsel H Abdullah Mas’ud. (Foto: NU Online Banten/Ade Adiyansah)

Tangerang Selatan, NU Online Banten

Gedung Graha Aswaja NU Tangerang Selatan (Tangsel) kembali kedatangan donatur belia. Setelah seorang bocah, Naura Putri Qinanti, menyerahkan hasil koin celengan atau kencelengannya yang disisihkan dari uang jajan, kini Ananda Muhammad Fawaz Haita. Dibersamai ayahnya, KH Fadholi Jamil, Fawaz menyerahkan koin celengannya dan diterima langsung oleh Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tangsel H Abdullah Mas’ud usai istighotsah dan mujahadah di Graha Aswaja NU Tangsel, Selasa (10/1/2023) malam. ’’Hanya koin. Semoga bermanfaat,’’ ujar Kiai Fadholi.

Gus Mas’ud menyampaikan apresiasinya kepada santri kelas 1 Tsanawiyah di Pondok Pesantren Asshidiqqiyah, Kedoya, Jakarta Barat, itu. ’’Inspiratif. Anak-anak, remaja mau mendonasikan uang, koin, dari tabungan atau yang disisihkan dari uang jajan untuk pembangunan Gedung Graha Aswaja Tangsel, itu patut dicontoh. Semoga memberi inspirasi kepada anak-nak dan remaja lainnya, khususnya di Tangsel,’’ harapnya.

Gus Mas’ud juga tidak bosan-bosannya terus mengajak warga NU, khususnya di Tangerang Selatan untuk menyukseskan wakaf pembangunan Graha Aswaja NU Tangerang Selatan.’’Kalau bukan kita, siapa lagi karena kita ingin membuktikan kemandirian dan kekompakan warga NU, khususnya di Tangerang Selatan. Kita buktikan bahwa kita warga NU kompak dan mandiri,’’ tegasnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, beberapa waktu lalu, bocah perempuan bernama Naura Putri Qinanti menyerahkan koin untuk donasi pembangunan Graha Aswaja NU Tangsel dan diterima langsung oleh Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Tangsel H Abdullah Mas’ud. ’’Menyisihkan sebagian jajannya kurang lebih selama 3 bulan yang lalu. Setiap jajan, dan ada kembalian koin dikumpulkan dan dimasukkan ke celengan sampai terkumpul,’’ ujar Narso, ayah Naura.

Pewarta: Ade Adiyansah


Banten Raya Terbaru