• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Senin, 29 April 2024

Banten Raya

Raker Perdana, NU Care LAZISNU Kab Serang Siap Mengabdi Kepada Masyarakat

Raker Perdana, NU Care LAZISNU Kab Serang Siap Mengabdi Kepada Masyarakat
Rapat kerja perdana NU Care LAZISNU Kabupaten Serang. (Foto: Taufik Hidayat At-Tanari)
Rapat kerja perdana NU Care LAZISNU Kabupaten Serang. (Foto: Taufik Hidayat At-Tanari)

Kabupaten Serang, NU Online Banten

Lembaga Zakat, Infaq dan Shodaqoh Nahdlatul Ulama (LAZISNU) Kabupaten Serang menggelar rapat kerja (RAKER) perdana yang diselenggarakan di Kampus STAI KH Abdul Kabier Kubang, Petir, Kabupaten Serang, pada Minggu (20/3/2022) Sore.

NU Care LAZISNU Kabupaten Serang sejak disahkan dan dilantik pada Tanggal 22 Februari 2022 lalu, langsung melakukan aksi kemanusiaan bencana Blbanjir yang melanda Kota dan Kabuoaten Serang sebelum diadakannya rapat kerja.

Sebelum dimulai Raker, acara diawali dengan ziarah ke makam salah satu tokoh perintis NU di Banten dan pendiri Pondok Pesantren Nur El Falah KH Abdul Kabier. Rombongan langsung dipimpin oleh Ketua PCNU Kabupaten Serang dan dihadiri juga oleh lembaga-lembaga dan banom NU Kabupaten Serang.

Ketua NU Care LAZISNU Kabupaten Serang Ahmad Edwar, dalam sambutannya mengatakan, bahwa sebagai lembaga sosial kemasyarakatan akan selalu siap dalam mengabdikan diri demi terwujudnya kemaslahatan masyarakat.

"Siap mengabdikan diri untuk Nahdlatul Ulama (NU) khusunya di LAZISNU untuk kemaslahatan masyarakat banyak juga NU." Ujarnya

Sementara itu, Ketua PCNU Kabupaten Serang KH Muhammad Robi UZT menekankan agar NU Care LAZISNU melakukan silaturahim dengan lembaga-lembaga Nahdlatul Ulama (NU) dan lembaga eksternal NU.

"Karena dengan silaturrahim akan menjadikan sebagai perekat dalam melakukan kegiatan NU Care LAZISNU kedepannya." Ungkap Gus Robi, sapa akrabnya.

Robi juga berpesan agar NU Care LAZISNU untuk selalu amanah dalam mengelola keuangan yang ada di LAZISNU. Secara benar dan sesuai dengan apa yang telah di amanahkan kepada NU Care LAZISNU.

"Tentu jangan sampai lupa ketika nanti ada kegiatan NU Care LAZISNU yang bersifat penyaluran bantuan untuk selalu berkomunikasi pada PCNU Kabupaten Serang." Tandas Robi.

Acara Raker di buka oleh KH Muhammad Robi dengan penyematan secara simbolis rompi NU Care LAZISNU untuk menandakan siap mengabdi untuk NU dan masyarakat. Karena LAZISNU tidak boleh pandang bulu atau pilih kasih dalam membantu masyarakat yang membutuhkan bantuan khususnya masyarakat yang berada di Kabupaten Serang.



Kontributor: Taufik Hidayat at-Tanari


Banten Raya Terbaru