Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023

Banten Raya

Madrasah Kader ISNU Angkatan Pertama, ISNU Kota Serang: Kaderisasi Sebagai Lokomotif Gerakan

Pengurus ISNU saat menyambangi Ketua PCNU Kota Serang KH Matin Syarkowi. (Foto:Istimewa)

Kota Serang, NU Online Banten

Ketua Pimpinan Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kota Serang Nurdin mengatakan, ISNU mempunyai tugas dan tujuan untuk mewadahi para sarjana NU, cendikia NU dan intelektual NU agar terarah, efektif dan efisien, sekaligus menjadikan ISNU berfungsi sebagai laboratorium NU. 

 

"Sebagai Badan Otonom (Banom) Nahdlatul Ulama, ISNU mempunyai pola kaderisasi yang disebut dengan MK ISNU." Kata Nurdin, pada saat Madarasah Kader ISNU angkatan pertama, Kamis (29/9/2022) di kantor Sekretariat PC ISNU Kota Serang.

 

Pengurus Cabang (PC) Ikatan Sarjana Nahdlatul Ulama (ISNU) Kota Serang berencana akan melaksanakan kaderisasi untuk para intelektual dan akademisi Nahdlatul Ulama dalam menjawab tantangan zaman. 


Baca Juga:
ISNU Kota Serang Sowan Ketua PCNU, Ini Harapan dan Pesannya

 

Pasca Pelantikan Beberapa bulan yang lalu, ISNU Kota Serang menghasilkan beberapa program kerja organisasi. Diantaranya adalah kaderisasi sebagai lokomotif gerakan utama yang diperuntukkan para Sarjana NU.

 

Tema yang diangkat pada agenda Madrasah Kader (MK) Angkatan Pertama ini adalah "Cendikia Bergerak untuk Kota Serang Madani dan Berkeadilan".

 

Pria yang akrab disapa kang Buluk ini berharap, kaderisasi ISNU mampu membangun kesadaran kolektif kebangsaan. Dan membumikan akidah Ahlussunnah wal Jama'ah An-Nahdliyah untuk para sarjana NU. 

 

"Sehingga terbentuk silaturahim secara integral dan simultan antara ulama, sarjana dan intelektual muda NU," Ungkap Kang Buluk.


Baca Juga:
Lantik ISNU Kota Serang, Ketum PP ISNU Sampaikan Peran Penting Cegah Ekstremisme

 

Sementara itu, Ketua Panitia Pelaksana Madrasah Kader, Asep Najmutsakieb menjelaskan, agenda kegiatan ini merupakan sebuah ikhtiar kaderisasi untuk para sarjana Nahdlatul Ulama (NU) khususnya Kota Serang dan umumnya Provinsi Banten.

 

Ia menuturkan, agenda kaderisasi MK ISNU Angkatan Pertama ini akan diselenggarakan di dua tempat. Acara pembukaan di Gedung Universitas Serang Raya (UNSERA), dan Pelaksaan Kegiatannya di Pondok Pesantren Daarul Huffaz, Dalung Kota Serang. 

 

Kegiatan tersebut, kata Asep, akan dihelat pada tanggal Kamis-Jum'at (6-7/10/2022). Dengan mengusung Tema "Cendikia bergerak untuk Kota Serang Madani dan Berkeadilan".

 

"Kami berharap keberadaan para sarjana NU mampu berkontribusi demi kebaikan Ibu Kota Provinsi Banten." Kata pria yang akrab disapa Kang Obon. 

 

Kang Obon menguraikan, ISNU Kota Serang menjadi mitra strategis dalam memberikan kritik dan saran bagi kemaslahatan hajat orang banyak.

 

"Untuk itu kami mohon tambahan do'anya agar agenda MK ISNU Angkatan Pertama ini berjalan sesuai dengan apa yang diharapkan." Jelas Kang Obon. 

 

Kang Obon menjelaskan dalam agenda kaderisasi ini juga akan dihadiri secara langsung oleh Ketua Umum PP ISNU dan Sekretaris Jenderal PP ISNU, juga Tim Instruktur lengkap dengan Tim Fasilitator yang sudah ahli di bidangnya.

Taufik Hidayat
Editor: Arfan Effendi

Artikel Terkait