• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Sabtu, 4 Mei 2024

Banten Raya

Makesta Gerbang Menuju Sukses, Kuncinya Disiplin

Makesta Gerbang Menuju Sukses, Kuncinya Disiplin
PAC IPNU-IPPNU Teluknaga menggelar Makesta di Pondok Pesantren Mujtama Madani, Lemo, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis (21/7/23). (Foto: IPNU-IPPNU Teluknaga for NUOB)
PAC IPNU-IPPNU Teluknaga menggelar Makesta di Pondok Pesantren Mujtama Madani, Lemo, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis (21/7/23). (Foto: IPNU-IPPNU Teluknaga for NUOB)

Kabupaten Tangerang, NU Online Banten

Gelora kaderisasi terus diusung Ikatan Pelajar Nahdlatul Ulama (IPNU) dan Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU). Kali ini Pimpinan Anak Cabang (PAC) IPNU-IPPNU Kecamatan Teluknaga menggelar masa kesetiaan anggota (Makesta) di Pondok Pesantren Mujtama Madani, Lemo, Teluknaga, Kabupaten Tangerang, Kamis (21/7/23).

Rais Syuriyah Majelis Wakil Cabang Nahdlatul Ulama (MWCNU) Teluknaga KH Mohamad Mahrusillah berpesan agar IPNU-IPPNU selalu disiplin supaya kelak setelah dewasa bisa menjadi pribadi yang baik.

“Disiplin adalah kunci keberhasilan adik-adik semua. Generasi muda disiplinnya harus benar-benar ditanamkan supaya nanti setelah dewasa dapat merasakan manfaatnya,” tuturnya memberi sambutan.

Makesta, lanjutnya, adalah gerbang menuju sukses kelak, di masa depan dan mendapatkan teman-teman di mana pun berpijak. ’’Saat kalian sudah menjadi anggota IPNU, maka di situ lah teman teman kalian seperjuangan NU. Bayangkan ada berapa juta anggota IPNU-IPPNU di Indonesia. Gerbangnya ya di sini, sehingga disebut Makesta,’’ tambahnya dalam rilis yang diterima NU Online Banten (NUOB), Ahad (23/7/2023) malam.

Kiai Mahrus menambahkan, sebagai kader muda NU era milenial yang inovatif dan kreatif, harus menjadi garda terdepan membangun NU menjadi regenerasi penerus para ulama dan kiai kelak untuk terus menghidupkan NU.

Makesta kali diikuti oleh 49 peserta. Pembukaan ditandai dengan penyerahan paserta dari panitia kepada instruktur Pimpinan Cabang IPNU-IPPNU Kabupaten Tangerang. (*)


Banten Raya Terbaru