• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Kamis, 25 April 2024

Banten Raya

PAC PERGUNU Cipondoh Adakan Sarasehan Guru Profesional dan Penguatan Kurikulum Merdeka

PAC PERGUNU Cipondoh Adakan Sarasehan Guru Profesional dan Penguatan Kurikulum Merdeka
Sarasehan dan penguatan kurikulum merdeka yang dilaksanakan oleh PAC PERGUNU Cipondoh. (Foto:Istimewa)
Sarasehan dan penguatan kurikulum merdeka yang dilaksanakan oleh PAC PERGUNU Cipondoh. (Foto:Istimewa)

Kota Tangerang, NU Online Banten

Pimpinan Anak Cabang (PAC) Persatuan Guru Nahdlatul Ulama (PERGUNU) Kecamatan Cipondoh menggelar sarasehan guru profesional dan penguatan kurikulum merdeka, di Pondok Pesantren Al Fatihah, Cipondoh, pada Sabtu (2/7).

 

Ketua Forum Doktor Banten, Dr Muhammad Sholeh Hapudin menyampaikan, setiap guru harus mengikuti arus perubahan zaman. Pada zaman sekarang, kata Mantan Ketua PC PERGUNU Kota Tangerang ini. Perkembangan dunia digital sudah memasuki era 4.0, dan semua aktifitas sudah melekat dengan dunia digital dan terkoneksi dengan internet.

 

"Setiap guru harus beradaptasi, agar bisa bertahan dan tidak tersisihkan dalam dunia pendidikan yang telah mengalami perkembangan yang sangat cepat." Kata Dr Sholeh yang juga Dosen Universitas Esa Unggul ini.

 

Menanggapi hal tersebut, sebagai konsekuensi tenaga pendidik, Ketua PC PERGUNU Kota Tangerang Yana Karyana menyampaikan. Pimpinan sekolah harus menyiapkan segala sarana yang berkaitan dengan digital. 

 

Mengingat, dunia digital telah berkembang pesat. Sebagai tenaga pendidik, adaptasi terhadap hal itu harus dilakukan agar melahirkan kreatifitas dan inovasi mengikuti perkembangan zaman.

 

"Mau tidak mau, penyelenggaraan pendidikan harus mengikuti perkembangan zaman." Ujar ketua PC Pergunu kota Tangerang Yana Karyana.

 

Sementara, Dewan Pakar PAC PERGUNU Cipondoh Khatibul Umam mengatakan PERGUNU sebagai mitra pemerintah. Memiliki peran sebagai penunjang kesuksesan dan keberhasilan sistem pendidikan yang sudah ditetapkan oleh Kemendikbud dan Kemenag. 

 

Terlebih, Kemendikbud yang menaungi sistem pendidikan telah mengeluarkan kurikulum baru yaitu kurikulum merdeka.

 

"PERGUNU sebagai mitra penunjang kesuksesan dan keberhasilan pendidikan yang telah ditetapkan oleh Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan serta Kementerian Agama. Lebih-lebih, Mendikbud telah mensosialisasikan kurikulum baru yaitu kurikulum merdeka." Ujar Khatibul Umam.

 

Khatibul Umam yang juga menjabat Sekretaris Camat Cipondoh ini, turut mengapresiasi kegiatan positif yang dilaksanakan oleh PERGUNU Kecamatan Cipondoh. Juga, menyampaikan dukungannya terhadap setiap program yang dicanangkan PERGUNU.

 

Ketua PAC PERGUNU Cipondoh Muhammad Ramli, mengatakan sarasehan dan penguatan kurikulum merdeka ini merupakan kegiatan kedua. Setelah dilakukan Hipnoteching yang dilakukan oleh PAC PERGUNU Cipondoh. 

 

Selain itu, dilaksanakannya kegiatan ini juga dimaksudkan untuk mengenalkan dan merekrut tenaga profesional berbasis guru di kecamatan Cipondoh.

 

"Hal ini dilakukan sebagai pengenalan dan rekrutmen PERGUNU PAC Cipondoh kepada seluruh guru-guru yang ada di Cipondoh dan di kota Tangerang." Ujar Muhammad Ramli.

 

Ia mengungkapkan, terlenggarannya kegiatan ini merupakan hasil kerjasama dengan Pondok Pesantren Al Fatihah dan Kelompok Kerja Guru Madrasah (KKGM).


Banten Raya Terbaru