• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Minggu, 5 Mei 2024

Banten Raya

Kakanwil Kemenag Banten: Buktikan Jadi Pelayan Masyarakat yang Tidak Pandang Pilih

Kakanwil Kemenag Banten: Buktikan Jadi Pelayan Masyarakat yang Tidak Pandang Pilih
Kegiatan digelar Kemenag Kabupaten Serang, Selasa (2/1/2024) pagi. (Foto: NUOB/Dendy Ramdan Ilahi)
Kegiatan digelar Kemenag Kabupaten Serang, Selasa (2/1/2024) pagi. (Foto: NUOB/Dendy Ramdan Ilahi)

Kabupaten Serang, NU Online Banten

Kepala Kantor Wilayah (Kanwil) Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Banten Nanang Fatchurrochman mengatakan, Hari Amal Bhakti (HAB) merupakan even saling berkumpul.’’Kita perlu bersilaturahim. Mungkin kita bisa kumpul saat HAB,’’ ujarnya saat sambutan tasyakuran dan santunan menyambut HAB ke-78 yang digelar Kemenag Kabupaten Serang di Kantor Kemenag Kabupaten Serang, Pusat Pemerintahan Kabupaten Serang (Puspemkab), Keserangan, Ciruas, Kabupaten Serang, Banten, Selasa (2/1/2024).

 

Dia minta agar Kemenag Kabupaten Serang terus menjaga kepercayaan masyarakat. Dibuktikan menjadi pelayan masyarakat yang tidak pandang pilih, ikhlas dalam bekerja, dan konsisten dalam program. ’’Agar masyarakat bisa mencontoh suri teladan yang baik dari para pegawai Kemenag Kabupaten Serang. Saya yakin, Kemenag Kabupaten Serang akan terus eksis dalam menjalankan amanah dan pelayanannya kepada masyarakat,’’ terangnya.



Dia juga menyampaikan apresiasi kepada mereka yang telah berkontribusi dengan Kemenag Kabupaten Serang. "Terima kasih kepada Ibu Bupati Serang yang sudah menghibahkan tanah di Puspemkab ini kepada Kemenag Kabupaten Serang sebagai kantor baru. Semoga dengan kantor baru, tahun baru, menumbuhkan semangat baru, juga agar terus konsisten ikhlas melayani dan mengabdi untuk negeri,’’ tegasnya.



Sedangkan Kepala Kemenag Kabupaten Serang Muhtadi menambahkan, kegiatan ini tidak hanya penyambutan Hari Amal Bhakti saja.’’Sekaligus pengenalan dan peresmian gedung kantor baru Kemenag Kabupaten Serang. Malam Jumat kemarin sudah diadakan ruwatan di kantor ini. Sabtu, senam bersama. Kemudian hari ini tasyakuran dan santunan. Insyaallah esok hari, 3 Januari, upacara Hari Amal Bhakti yang dipimpin oleh bupati Kabupaten Serang sekaligus peresmian dan penandatanganan prasasti,’’ jelasnya dalam kegiatan bertema Indonesia Hebat Bersama Umat itu.



Kegiatan ini di antaranya dihadiri oleh seluruh kepala Kantor Urusan Agama (KUA) se Kabupaten Serang; kepala sekolah madrasah ibtidaiyah, tsanawiyah, dan aliyah di Kabupaten Serang; serta penerima santunan. Terlihat juga Rais Syuriyah Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Kabupaten Serang KH TB Khudori Yusuf, Ketua PCNU Kabupaten Serang Gus Muhammad Robi UZT, Ketua Badan Amil Zakat Nasional Kabupaten Serang Badrudin, Ketua Badan Wakaf Indonesia Kabupaten Serang Mahmudi, dan Ketua Forum Kerukunan Umat Beragama Kabupaten Serang Hamdan Suhaemi. (Dendy Ramdan Ilahi)


Banten Raya Terbaru