• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Jumat, 29 Maret 2024

Banten Raya

NU Peduli Banten Salurkan Bantuan dan Dirikan Posko Darurat Dapur Umum

NU Peduli Banten Salurkan Bantuan dan Dirikan Posko Darurat Dapur Umum
Pelepasan relawan NU Peduli Banten di halaman kantor PWNU Banten. (Foto: Istimewa)
Pelepasan relawan NU Peduli Banten di halaman kantor PWNU Banten. (Foto: Istimewa)

Kota Serang, NU Online Banten

Ketua Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Banten KH Bunyamin menyampaikan bahwa  NU peduli Banten menyalurkan bantuan kepada korban banjir di dua titik, yaitu Pondok Pesantren Nurul Iman, Kasemen dan Komplek Angsana, Kp Ciputri, Kel. Banten, kecamatan Kasemen, Kamis (3/3/2022) siang.
 

"Kami ucapkan terima kasih kepada para donatur Nahdliyin yang telah menyalurkan sebagian hartanya kepada korban banjir di kota serang, mudah-mudahan apa yang telah diberikan oleh bapak/ibu mendapat ridho Allah SWT dan insya allah akan memberikan manfaat kepada yang membutuhkan,” Kata KH Bunyamin pada saat pelepasan. 


Musibah banjir menimpa kota dan kabupaten Serang pada tanggal (1/3/2022) kemarin, menyebabkan banyak rumah-rumah warga terendam dan banyak kerusakan. 


KH Bunyamin juga menyampaikan potongan ayat zaharal-fasadu fill-barri wal bahri bima kasabat aidin-nasi, yang artinya sesungguhnya apabila ada kerusakan-kerusakan baik di darat maupun dilaut itu ada campur tangan manusia' (surat Ar-Rum: 41).  Yang jelas pada hakekatnya ini adalah musibah, yang dimana pasti ada hikmah.


Lebih lanjut, KH Bunyamin berharap terkait bantuan yang diberikan NU Peduli Banten bisa meringankan beban warga yang terdampak, karena tidak ada yang tersisa karena semuanya habis karena tersapu banjir. 


NU peduli adalah gabungan dari lembaga-lembaga NU Banten yang bersinergitas untuk memberikan bantuan sosial kepada masyarakat. Diantaranya, Lembaga Penanggulangan Bencana dan Perubahan Iklim (LPBI) Banten, NU Care-Lembaga Amil, Zakat, Infak dan Sedekah Nahdlatul Ulama (NU Care-LAZISNU) Banten dan Lembaga Kemasalahatan Keluarga NU (LKK NU) Banten serta dibantu oleh LAZISNU Pengurus Cabang Kota Tangerang, Generasi Baru Indonesia (GenBI) Banten dan Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII). 


Sekretaris LPBINU Banten Dede Rahmatullah menegaskan, dalam penanggulangan bencana banjir kedepannya LPBINU Banten akan terus melakukan aksinya berupa sosialiasi dan mitigasi terhadap kebencanaan, terutama membangun kesadaran masyarakat tentang pentingnya bekerjasama dengan alam sehingga kejadian seperti ini dapat di minimalisir. 


"Ia juga berharap semoga bantuan ini dapat bermanfaat dan berguna bagi masyarakat, meski tidak banyak tapi ini bentuk perhatian dari NU Peduli untuk masyarakat dan tentunya kejadian ini dapat dijadikan pembelajaran bagi kita semua," ujarnya.


Kemudian, Sekretaris NU Care LAZISNU Banten Mulhat memaparkan bahwa NU peduli banten ini menjadi sentra dalam penanganan bantuan terhadap korban banjir yang terdampak pada titik lokasi yang parah.


"Dari NU peduli juga memberikan bantuan sembako berupa beras, telur, mie instan, minyak dan barang-barang untuk membersihkan bekas banjir serta akan mendirikan posko dapur umum," tutupya



Kontributor: Aep Budiman


Banten Raya Terbaru