• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Minggu, 28 April 2024

Banten Raya

Setelah Ciputat, Pamulang Gelar Diklatsar Banser

Setelah Ciputat, Pamulang Gelar Diklatsar Banser
Rapat persiapan Diklatsar Banser di Pamulang. (Foto: NU Online Banten/Ade ‎Adiyansah)‎
Rapat persiapan Diklatsar Banser di Pamulang. (Foto: NU Online Banten/Ade ‎Adiyansah)‎

Tangerang Selatan, NU Online Banten
Pimpinan Anak Cabang (PAC) Gerakan Pemuda (GP) Ansor Pamulang, ‎Tangerang Selatan (Tangsel) berencana menggelar Pendidikan Latihan Kader ‎Dasar (Diklatsar) Banser.  ‎


Ketua Panitia Pelaksana Abdul Ghofur menyiapkan jajarannya. Mereka  ‎berkumpul di Kediaman Gus Alfi Syahrin NMS, pengasuh Pondok Pesantren Al ‎Arbain, Kedaung, Pamulang, Tangsel. Pertemuan yang dilaksanakan Rabu ‎‎(15/3/2023) malam dihadiri sekitar 20 orang.‎


‎’’Saya ucapkan terima kasih atas kehadiran sahabat-sahabat Ansor dan Banser ‎untuk rapat persiapan PKD dan Diklatsar yang kedua yang digelar PAC Ansor ‎Pamulang. Mudah-mudahan waktu yang sudah diluangkan menjadi manfaat ‎berkah buat kita semuanya,’’ harap Gus Alfi. Rencananya, pembukaan ‎dilaksanakan pada Jumat. ‎


Sebelumnya, Pendidikan Latihan Dasar (Diklatsar) Banser angkatan lV ‎Satkoryon Ciputat, Tangerang Selatan (Tangsel) yang digelar mulai Jumat ‎berakhir Ahad (12/3/2023) siang.‎


Ketua Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama (PCNU) Tangerang Selatan (Tangsel) ‎H Abdullah Mas’ud yang membaiat sekitar 30 peserta yang ikut serta dan ‎dinyatakan lulus, menyampaikan, ber-Ansor dan ber-Banser bukan sekadar ‎beraktivitas biasa. ’’Masuk di organisasi ini yang tidak seperti organisasi ‎lainnya, harus bersyukur. Bisa menjadi bagian keluarga besar jami'yah ‎Nahdlatul Ulama. Karena organisasi ini adalah organisasi yang didirikan oleh ‎para ulama, para aulia yang memiliki sanad hingga sampai ke Rasulullah,’’ ‎ujarnya.‎


Pewarta: Ade Adiyansah


Banten Raya Terbaru