• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Kamis, 16 Mei 2024

Banten Raya

Ini Harapan saat Harlah Ke-38 Lakpesdam‎

Ini Harapan saat Harlah Ke-38 Lakpesdam‎
Lakpesdam. (Foto: NU Online)
Lakpesdam. (Foto: NU Online)

Tangerang Selatan, NU Online Banten
Lembaga Kajian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia ‎‎(Lakpesdam) hari ini berusia 38 tahun. Ya, 7 April diperingati sebagai ‎hari lahir (Harlah) Lakpesdam. ’’Mampu menerjemahkan dan ‎berkontribusi pada setiap langkah dan gerak Nahdlatul Ulama. ‎Khususnya dalam kajian dan pengembangan sumber daya manusia,’’ ‎harap Ketua Lakpesdam Kota Serang Akbarudin dihubungi NU Online ‎Banten, Jumat (7/4/2023).‎


Dalam harlah kali ini, lanjutnya, pihaknya selalu bersyukur dan ‎berdoa. ’’Tak ada kegiatan meriah. Hanya menggelar agenda rutin,’’ ‎imbuhnya tanpa menjelaskan kegiatan rutin tersebut.‎


Sekadar diketahui, dirangkum dari sejumlah sumber, Lakpesdam lahir ‎pada April 1985. Ketika itu, Ketua Umum Pengurus Besar Nahdlatul ‎Ulama (PBNU) KH Abdurrahman Wahid meneken susunan ‎kepengurusan lajnah baru bernama Lajnah—dalam perjalanan ‎berganti dengan Lembaga--  Kajian dan Pengembangan Sumberdaya ‎Manusia (Lakpesdam) masa khidmat 1985-1990. Abdullah Syarwani, ‎didaulat sebagai pimpinan lembaga baru ini. Masuk dalam struktur ‎pengurus antara lain MM. Billah, Masdar Farid Mas’udi, Slamet Effendi ‎Yusuf, dan Mansour Faqih.‎


Salah satu kegiatan yang dimandatkan PBNU kepada Lakpesdam ‎ketika itu antara lain merumuskan sistem pendidikan dan pelatihan ‎ketenagaan dalam rangka pengembangan sumber daya manusia.‎


Pewarta: M Izzul Mutho


Banten Raya Terbaru