• logo nu online
Home Nasional Banten Raya Warta Keislaman Tokoh Khutbah Sejarah Opini Pesantren NU Preneur Ramadhan 2023
Minggu, 28 April 2024

Banten Raya

PAC IPPNU Pamarayan Baru Terbentuk, Gelar Kajian Ramadhan

PAC IPPNU Pamarayan Baru Terbentuk, Gelar Kajian Ramadhan
ilustrasi Ramadhan. (Foto: Freepik)
ilustrasi Ramadhan. (Foto: Freepik)

Kabupaten Serang, NU Online Banten

Ketua Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ikatan Pelajar Putri Nahdlatul Ulama (IPPNU) Pamarayan, Kabupaten Serang, Siti Nurhaliza mengatakan, pihaknya menggelar kajian Ramadhan. Diagendakan selama Ramadhan dengan target one a week.

 


’’Jadi kurang lebih akan ada 3 kali pertemuan selama Ramadhan. Alhamdulillah untuk pertemuan kali pertama ini kita agendakan untuk tahsinul Qur'an. Dan insyaallah untuk pertemuan berikutnya akan membahas fiqhunnisa dan fiqhussiyam," ujarnya dihubungi NUOB via aplikasi perpesanan, Senin (18/3/2024).

 

Dijelaskan, pada pertemuan pertama, dilaksanakan secara daring karena faktor cuaca yang belakangan ini kurang mendukung untuk mengadakan aktivitas di luar ruangan.



"Awalnya kita agendakan secara tatap muka, tapi cuaca tidak mendukung. Meski daring, antusiasme cukup dan kajian berjalan dengan khidmat," ucap Liza--panggilan karib Siti Nurhaliza.

 

Liza juga menambahkan, untuk IPPNU di Pamarayan sendiri masih terhitung baru, karena ini adalah generasi pertama sejak awal pembentukan. "Kami adalah generasi pertama dengan jumlah 19 orang. Masih terbilang baru dan sedikit. Untuk program-programnya mungkin belum bisa semasif di kecamatan yang lain. Tapi kami tetap terus bersemangat dan mencoba mengembangkan IPPNU di Pamarayan melalui follow up kaderisasi dan berkarya melalui program kerja," jelasnya.



Dihubungi terpisah, Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPPNU Kabupaten Serang Siti Nurannisa mengatakan, melalui Ramadhan tahun ini kader IPPNU perlu diperkuat secara rohani.



"Apa yang diprogramkan oleh PAC Pamarayan tentunya perlu disambut baik, mengisi waktu Ramadhan dengan mengadakan tahsinul Qur'an dan beberapa agenda lainnya. Sudah semestinya bulan Ramadhan yang penuh kebaikan ini diisi pula dengan kegiatan yang baik juga positif," terangnya.



Tidak hanya melalui program, lanjut Nisa, Ramadhan kali ini bisa pula diisi dengan kegiatan mengikuti ngaji pasaran atau pesantren kilat yang diadakan oleh beberapa pesantren yang ada.



"IPPNU Kabupaten Serang kadernya kebanyakan dari kalangan santri dan pesantren, banyak pula yang sedang mengikuti kajian pasaran di pesantrennya masing-masing. Jadi, maksimalkan momentum Ramadhan tahun ini sebagai ladang kita untuk menimba ilmu dan mencari keberkahan guru," jelasnya. (Dendy Ramdan Ilahi)


Banten Raya Terbaru